HIMPUN.ID – Bupati Kabupaten Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, berharap kepada para pemuda di Daerah, semangat sumpah pemuda dijadikan energi untuk membangun daerah, dan memperkuat partisipasi pembangunan daerah.
“Bagi daerah kita, khususnya bagi spirit para pemuda untuk terus menjadikan semangat sumpah pemuda ini sebagai energi untuk membangun daerah, dan memperkuat partisipasi pembangunan daerah,” ungkap Thariq Modanggu usai pelaksanaan Upacara Hari Sumpah Pemuda di Halaman Kantor Bupati Gorontalo Utara, Senin 30 Oktober 2023.
Harapan Bupati
Bupati berharap nilai-nilai sumpah pemuda, menjadi perekat dan satu berkat antara kemajemukan.
“Jadi masyarakat Gorontalo Utara yang majemuk ini dengan adanya sumpah pemuda ini sebagaimana tersimpul dalam formasi kerapatan pemuda tadi, ini menjadi satu kohesi atau perekat keragaman,” lanjut bupati.
Imbuh Thariq, dengan peringatan sumpah pemuda, akan terus meningkatkan partisipasi pemuda dalam menyikapi berbagai persoalan, termasuk persoalan ekonomi lingkungan dan sosial di Gorontalo Utara.
Untuk diketahui, Bupati Thariq Modanggu, bertindak sebagai Inspektur Upacara pada peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-95.
Sejumlah pejabat hadir pada kegiatan tersebut, diantaranya Forkopimda, Para Asisten, Staf Ahli, Pimpinan OPD, serta pejabat lainnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara. (Rls)