HIMPUN.ID – Apa yang menjadi aspirasi masyarakat, diprioritaskan pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo, Roni Sampir-Adnan Entengo (ROAD).
“Alhamdulillah ini Deklarasi ke-19, banyak aspirasi masyarakat, kita sudah list, seperti jalan-jalan yang harus di perbaiki, kemudian bibit jagung, dan itu akan menjadi prioritas kami pasangan Roni-Adnan,” ungkap Adnan Entengo saat acara deklarasi yang ke-19 di Kecamatan Bilato, Sabtu 21 September 2024.
Untuk membangkitkan Sumber Daya Manusia (SDM), Adnan mengajak masyarakat untuk terus berinovasi.
“Agar SDM akan meningkat di Kabupaten Gorontalo, seperti apa yang Calon Bupati Roni Sampir sampaikan, ke depan kita harus banyak berinovasi,” jelas Adnan.
Adnan menjelaskan, berinovasi itu penting, harus mencari pendanaan di luar APBD, agar tenaga kerja bisa terserap, sektor sektor lain bisa berkembang.
” Kemarin saya ke Jakarta, banyak jaringan-jaringan beasiswa untuk anak-anak kita ke depan baik itu di dalam Negeri maupun di luar Negri,” jelasnya.
Adnan mengatakan, pihaknya tinggal menunggu hasil dari perjuangan yang dilakukan.
“Insya Allah bulan depan sudah ada sinyal,” ungkap Adnan. (MCRA)